Dewan Barut Dorong Perbaikan Akses Jalan dan Tambahan Insentif Bagi Pelayan Masyarakat

By Admin - Rabu, 1 Oktober 2025 03:55 WIB |
Post View : 400
Views

Muara Teweh – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Barito Utara menegaskan komitmennya untuk terus mendorong pembangunan infrastruktur dasar yang merata serta kesejahteraan pelayan masyarakat di tingkat desa dan kelurahan.

Hal tersebut disampaikan oleh anggota Fraksi PDI Perjuangan, H Suparjan Efendi, dalam rapat paripurna penyempaian pendapat akhir Fraksi terhadap Raperda APBD Perubahan tahun anggaran 2025, beberapa hari lalu.

“Kami dari Fraksi PDI Perjuangan meminta kepada OPD terkait untuk memastikan seluruh akses jalan penghubung antar desa, kecamatan, dan kabupaten dalam kondisi baik dan layak. Jalan-jalan tersebut harus benar-benar bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar H Suparjan Efendi.

Ia juga menambahkan, infrastruktur jalan yang memadai sangat penting untuk memperlancar mobilitas warga, distribusi hasil pertanian dan ekonomi lokal, serta meningkatkan akses terhadap layanan publik seperti kesehatan dan pendidikan.

Tak hanya fokus pada infrastruktur, Fraksi PDI Perjuangan juga mengusulkan penambahan insentif bagi para pelayan masyarakat yang selama ini memiliki peran penting di tingkat akar rumput, seperti damang, mantir adat, RT/RW, guru TPA/TKA, guru Sekolah Hari Minggu, dan penjaga rumah ibadah.

“Mereka ini adalah garda terdepan dalam menjaga harmonisasi sosial, pendidikan keagamaan, serta ketertiban lingkungan. Sudah sepatutnya mereka mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah daerah,” tambah H Suparjan Efendi.

Fraksi PDI Perjuangan berharap agar usulan tersebut dapat menjadi pertimbangan serius dalam penyusunan anggaran daerah ke depan demi pemerataan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah Barito Utara.(kyl)

Banner
Array

Berita Terkait

Berita Terbaru

23/10/2025 13:29 WIB

Anggota DPRD Barito Utara Tegaskan Mekanisme Kompensasi Lahan oleh PT. Nusa Persada Resources Tidak Sesuai Hukum

Print 🖨Muara Teweh — Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Hasrat,…

15/10/2025 16:56 WIB

Program MBG Dapur Ibu Hj Murni Perdana Dilaunching di MTsN Muara Teweh

Print 🖨Muara Teweh – Program makan bergizi yang disiapkan oleh…

15/10/2025 16:54 WIB

Bupati Barito Utara Launching Program MBG: Dukung Peningkatan Kualitas SDM dan Penurunan Stunting

Print 🖨Muara Teweh – Bupati Barito Utara, H Shalahuddin, secara…

15/10/2025 16:53 WIB

PPJI Kalteng Luncurkan Program Pemenuhan Gizi untuk 3.500 Siswa di Barut

Print 🖨Muara Teweh – Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Kalimantan…

15/10/2025 16:52 WIB

Usai Dilantik Bupati Barito Utara H Shalahuddin Resmi Tempati Rumah Jabatan

Print 🖨Muara Teweh – Lima hari setelah resmi dilantik sebagai…

14/10/2025 17:38 WIB

Rayadi Ajak Warga Barut Kembali Bersatu Usai Pilkada

Print 🖨Muara Teweh – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik…